BACK TO META PROGRAM
*BACK TO META PROGRAM*
Masih ingat pelajaran tentang Meta Program di kelas Creative NLP?
Mungkin ini sedikit pengingat.
Meta program adalah program dipikiran bawah sadar yang terprogram secara otomatis, program ini merupakan kumpulan nilai, keyakinan, pengalaman, persepsi dan bingkai berpikir.
Meta program secara sederhana adalah kecenderungan respon saat seseorang menerima stimulus dari luar dan bekerja berdasarkan konteks tertentu dan bekerja berdasarkan respon dari komunikasi.
Memahami Meta Program bisa membuat kita lebih efisien saat berkomunikasi dengan orang lain, bisa untuk leadeship, parenting, public speaking, pendidikan, kesehatan atau terapi, artinya dengan mengenali pola seseorang dalam suatu konteks, kita bisa menentukan kalimat apa yang kita gunakan untuk memotivasi mereka menentukkan keputusan.
Untuk kata sendiri bapak ibu bisa baca di modul yang telah kita pelajari di kelas dan berikut adalah kajiannya.
Ada 6 teknik Meta Program
1. Kriteria.
2. Mendekat atau Menjauh
3. Internal atau Ekternal
4. Opsional atau Prosedural
5. Persamaan atau Perbedaan.
6. Reflektif atau aktif.
Dan pertanyaan yang bisa kita gunakan untuk mengetahuinya adalah sebagai berikut.
"Contoh memilih workshop atau seminar" pertanyaannya.
1. Apa kreteria workshop yang cocok menurut anda ?
2. Mengapa itu Penting ?
3. Bagaimana anda tahu itu baik ?
4. Mengapa anda memilih yang sekarang ?
5. Apa hubungannya antara yang lama dengan yang baru ?
6. Bagaimana cara anda mengambil keputusan ?
Silahkan mencoba dan mempraktekan, dengan mudah anda bisa mempelajari kecenderungan seseorang mengambil keputusan dan selanjutnya kita hanya perlu melakukan _Pacing_ agar bisa mengarahkan mereka untuk memutuskan sesuatu.
Dan dalam kajian NLP ada istilah yang dinamakan _Expanding Meta Program_, yang artinya setelah kita mengetahui kecenderungan kita, maka kita perlu keluar untuk mencoba melatih pola baru, keluar dari kebiasaan berpikir, _think and act out of the box,_ explorasi diri dan memaksimalkan potensi.
Semoga bermanfaat.
Yusdi Lastutiyanto
Jakarta, 8 Agustus 2021
Komentar
Posting Komentar