Kamis, 29 Desember 2022

Back To Basic



Self-Reminder ( Mengingatkan diri sendiri)

Back To Basic : 

Meraih Sukses dengan Energi Kalam ilahi

Menikmati Keajaiban "QUR’ANIC Law Of ATTRACTION

Jadilah hamba yang tahu diri pada Allah 

Wes , Manut dengan SOP nya Allah


Allah ta’ala berfirman:

قُلْ إِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّونَ اللَّهَ فَاتَّبِعُونِي يُحْبِبْكُمُ اللَّهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ

“Katakanlah (wahai Muhammad kepada umatmu): Jika kalian benar-benar mencintai Allah, maka ikutilah aku (Muhammad), niscaya Allah akan mencintai kalian dan mengampuni dosa kalian“. (QS. Alu Imron: 31).


"Fastabiqul Khairat"

 Lakukan aktivitas positif yang menghasilkan kebaikan. Biarkan kebaikan bekerja dengan cara nya. 

"Tetap Berkarya Tanpa Batas"

Jika anda melakukan hak yang sama dalam 21 hari saja , maka menjadi TERBIASA


Jika anda melakukan hal yang sama dalam 42 hari, maka anda menjadi SKILL


Jika anda melakukan hal yang sama dalam 84 hari, maka anda menjadi AHLI 


Jika anda melakukan hal yang sama dalam 168 hari, maka anda menjadi KOMPETEN


Niat/Keinginan , Pikirkan, Rencanakan , Tindakan, Biasakan, Rutinkan Kebiasaan 21 hari , KARAKTER.


Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:


فَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَا لَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَّرَهٗ 

fa may ya'mal misqoola zarrotin khoiroy yaroh

"Maka barang siapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya."

(QS. Az-Zalzalah 99: Ayat 7)


وَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَا لَ ذَرَّةٍ شَرًّا يَّرَهٗ

wa may ya'mal misqoola zarroting syarroy yaroh


"Dan barang siapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya."

(QS. Az-Zalzalah 99: Ayat 8)


www.akhlakulkarimahhipnoterapi.com

Selasa, 27 Desember 2022

PENGULANGAN



 *السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ*

Menikmati Keajaiban QUR’ANIC Law Of ATTRACTION

"PENGULANGAN


Ini salah satu Tip yang di pakai dalam Hypnosis dan Hypnotherapy Menembus pikiran bawah sadar. 

Sesuatu yang di ulang ulang , suatu tindakan yang di biasakan, akan membentuk Karakter.

Awal nya tidak bisa , kaku, lama kelamaan mahir dan Kompeten.


Kalau seseorang berkata pada anak,  

Bodoh , Nakal, nyetan nian .. di ulang ulang, besok dan seterusnya di ulang lagi . Maka akan terbentuklah Karakter anak tsb yaitu lebel Bodoh Nakal nyetan..


Atau anda sendiri yang Fokus pada malas , merasa tidak mungkin untuk di capai dll. Diulang-ulang maka menarik malas dan ketidak mungkinan tersebut 

Kenapa Yel Yel suatu perusahaan selalu di ulang ulang 

Misal : semangat pagi , apakabar nya , sukses luar, 

Dst ,. 

agar termemori di bawah sadar . 

Anda sudah tahu kan ?  pikiran bawah sadar itu  88% mempengaruhi Tindakan anda , mempengaruhi hidup anda.


Kata kata adalah Doa, ingat ini ya ?!!

Apalagi doa orang tua nya sendiri.

___

Dasar Amalan PENGULANGAN tersebut 

Sudah di ajarkan oleh Allah dan Rasulullah 

Sbb : 

"Wahai sekalian manusia. Kerjakanlah amalan-amalan sesuai dengan kemampuan kalian. Sesungguhnya Allah tidak bosan sampai kalian bosan. Dan sungguh, amalan yang paling dicintai oleh Allah yaitu yang dikerjakan secara terus-menerus walaupun sedikit." (HRBukhari dan Muslim).  

___

Dari ’Aisyah –radhiyallahu ’anha-, beliau mengatakan bahwa Rasulullah shallallahu ’alaihi wa sallam bersabda,


أَحَبُّ الأَعْمَالِ إِلَى اللَّهِ تَعَالَى أَدْوَمُهَا وَإِنْ قَلَّ


”Amalan yang paling dicintai oleh Allah Ta’ala adalah amalan yang kontinu walaupun itu sedikit.” ’Aisyah pun ketika melakukan suatu amalan selalu berkeinginan keras untuk merutinkannya. 

___


Dari ’Aisyah, beliau mengatakan bahwa Rasulullah shallallahu ’alaihi wa sallam ditanya mengenai amalan apakah yang paling dicintai oleh Allah. Rasul shallallahu ’alaihi wa sallam menjawab,


أَدْوَمُهُ وَإِنْ قَلَّ


”Amalan yang rutin (kontinu), walaupun sedikit.”


_____

Kutipan :  

QS. Al-'Asr 103: Ayat 3

Allah memerintah manusia : 


*....saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran*.


Rumus Pertolongan adalah Kesabaran

"Ketahuilah bahwasannya kemenangan itu bersama kesabaran, dan jalan keluar itu bersama kesulitan, dan bahwasanya bersama kesulitan ada kemudahan". [Hr. Tirmidzi]


Rumus Kesuksesan Kebahagian adalah keimanan. 

(Sungguh pasti beruntung orang yang beriman)

(Al mukminun 1-11)


#HypnosisMotivasiPratitioner


www.akhlakulkarimahhipnoterapi.com 

www.abdulahhubai.com 

Demikianlah adanya, Demikianlah kenyataannya 


Apakah anda ingin kaya raya , ingin sehat , ingin bahagia



Apakah anda ingin kaya raya , ingin sehat , ingin bahagia 

Rumus nya : Bersyukur 


“Dan (ingatlah juga), tatkala Rabbmu memaklumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih” (QS. Ibrahim: 7).


Apakah syukur itu cukup dengan ucapan Alhamdulillah? 

Bagaimana cara mengundang Rasa Syukur ? 

1. Kenali Nikmat Allah

2. Siap menerima nikmat Allah

3. Memanfaatkan nikmat sesuai dengan kemauan Allah Yang Maha Pemberi. 


Focus on problems, you attract more problems.

(Fokus pada masalah, kamu menarik lebih banyak masalah)


Focus on solutions, you attract more solutions.

(Fokus pada solusi, kamu menarik lebih banyak solusi)


Focus on stress, you attract more stress.

(Fokus pada stress, kamu menarik lebih banyak stress)


Focus on blessings that make you grateful to Almighty Allah, you attract more blessings that make you even more grateful to Almighty Allah.

(Fokus pada berkat, nikmat, rahmat, anugerah & karunia yang membuatmu bersyukur kepada Allah, kamu menarik lebih banyak berkat, nikmat, rahmat, anugerah & karunia yang membuatmu semakin bersyukur lagi kepada Allah)


www.akhlakulkarimahhipnoterapi.com

Senin, 26 Desember 2022

Bersyukur atau Hura2 dalam piknik ?

Bersyukur atau Hura2 dalam Piknik ?


Bagaimana menyikapi rasa syukur 

Mari Mengenal Nikmat Allah ?


Hiburan, piknik dll , oke2 saja namun : 

Carilah hiburan , piknik yang mengandung wisata Rohani..

Yang menentramkan Hati. Menambah iman dan takwa pada Allah .


Kata Mutiara: 

Garam segenggam jika dimasukkan ke segelas air , maka terasa pahit asin banget, rasa mual jika di minum . 

Namun jika dimasukkan ke danau, maka akan menjernihkan. 


Begitu juga hati.. 

Hati yang Fokus pada Rahmat Nikmat Allah, 

Akan damai, nyaman , menenteramkan. 

Tergantung hati


Mari mencoba menemukan nikmat Allah 

sebutkan satu persatu nikmat Allah . Mulai dengan nikmat nafas, detak jantung dan seterusnya .......


Coba anda jawab pertanyaan di bawah ini

1. Apakah detik ini anda masih bisa bernafas, melihat, mendengar , berjalan, meraba, tersenyum dll ?

2. Apakah anda pernah mengalami kekhawatiran, lalu anda berdoa , doa perlindungan dll. Lalu hati anda pikiran anda merasakan ketenangan ?

3. Apakah anda pernah mengalami kegagalan, lalu tiba tiba anda bangkit dan menemukan jalan keluar ?

4. Apakah anda di anugerahi istri yang penuh pengertian dan selalu mendorong semangat hidup anda ?

5. Apakah anda pernah mengalami musibah, lalu Allah menyelamatkan anda ?

6. Apakah anda saat ini memiliki kesehatan yang memadai , tidak pernah sakit sakitnya?

7. Apakah saat ini hidup anda kecukupan?


Masih banyak pertanyaan yang dapat kita tanyakan pada diri kita , koreksi diri kita dengan sederet pertanyaan.


QS. An-Nahl Ayat 18 artinya: 

"Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, niscaya kamu tidak akan mampu menghitungnya. Sungguh, Allah benar-benar Maha Pengampun, Maha Penyayang."


Rumus Bahagia :

Doa + Sabar + Syukur = Bahagia / Sukses 

Doa + Sabar + Syukur itu separuh dari Iman 


KEIMANAN = kebahagiaan = kesuksesan


Apapun yang Anda lakukan tak akan bahagia tanpa keimanan. 


Saya mau jalan2 piknik agar bahagia.. 

Kalau piknik mu tidak ada unsur di bawah ini, 

Mustahil bahagia, yang ada uang habis, badan capek atau malah sakit .


Tip bahagia beruntung menurut Firman Allah sbb :

Qs. Al mukminun: 1 - 11 


siapakah orang beriman itu ( orang beruntung itu) :

1. Selalu Memperbaiki Diri ( mengoreksi diri sendiri)

2. Sholat dan di iringi ibadah yang lain

3. Menjauhkan diri dari perkataan buruk / perbuatan negatif, 

4. Berusaha melakukan perbaikan disekitarnya ( zakat , sosial kemanusiaan dan peduli lingkungan dll)

5. Memelihara Amanah dan janji nya

6. Menjauhi Zina.


Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

الَّذِيْنَ يَرِثُوْنَ الْفِرْدَوْسَ ۗ هُمْ فِيْهَا خٰلِدُوْنَ

allaziina yarisuunal-firdauus, hum fiihaa khooliduun

*"(yakni) yang akan mewarisi (Surga) Firdaus. Mereka kekal di dalamnya."*

(QS. Al-Mu'minun 23: Ayat 11)


7. Insya Allah , Beruntung dunia dan akhirat.

Sesuai janji Allah



www.akhlakulkarimahhipnoterapi.com 

www.akhlakulkarimahhipnoterapi.com 

The Power Of Imajinasi



LAKUKAN APA YANG KAMU IMAJINASIKAN,  IMAJINASIKAN  APA YANG KAMU LAKUKAN.


1. Beberapa orang akan mencintaimu apa pun yang kamu lakukan dan beberapa orang takkan mencintaimu apa pun yang kamu lakukan. Teruslah bergerak menuju cinta.


2. Lakukan apa yang kamu imajinasikan dan imajinasikan apa yang kamu lakukan sepanjang apa yang kamu lakukan itu baik, benar dan bermanfaat untuk diri kamu sediri; baik, benar dan bermanfaat untuk sebanyak mungkin sesama manusia; dan baik, benar dan bermanfaat untuk dunia akhirat kita semua.


3. Bukan seberapa banyak kamu lakukan, tetapi seberapa besar cinta kamu curahkan pada perbuatanmu itu.


4. Bukan seberapa banyak kamu berikan, tetapi seberapa besar cinta kamu curahkan pada pemberianmu itu karena dalam pandangan Allah, tak ada yang kecil.


Demikianlah adanya... 

Demikianlah kenyataannya...